Negara Yang Memiliki Bentuk Compact Adalah
Negara Yang Memiliki Bentuk Compact Adalah
Apakah kalian tahu, contoh negara ASEAN yang memiliki bentuk compact? Secara umum menurut AP Human Geography terdapat 5 jenis bentuk negara yakni Compact, Elongated, Prorupted, Perforated and Fragmented.
Sementara, jika di ASEAN atau kawasan Asia Tenggara, negara-negaranya memiliki ciri hanya dari 4 bentuk saja kecuali Perforated.
Sebelum mengetahui lebih dalam, perlu diketahui terlebih dulu bahwa negara ASEAN terletak di antara dua samudra dan dua benua. Dua samudra yang dimaksud adalah Hindia dan Pasifik. Sementara, ASEAN terletak di antara benua Asia dan Australia.
Nah, untuk mengetahui negara di ASEAN yang memiliki bentuk compact, simak uraiannya di bawah ini.
Apa yang dimaksud dengan negara berbentuk compact?
Mengutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial kelas VIII Kemendikbud 2017, negara ASEAN memiliki bentuk geografis sebagai berikut:
- Compact: berbentuk hampir menyerupai lingkaran, misalnya negara Kamboja. Dikutip dari AP Human Geography, negara compact memiliki ciri jarak dari pusat negara ke batas negara mana pun tidak memiliki perbedaan secara signifikan.
- Fragmented: berbentuk kepulauan terpisah-pisah, contohnya Indonesia dan Filipina.
- Elongated: berbentuk memanjang, misalnya Vietnam.
- Protruted: berbentuk lebih kompleks dan beragam, serta biasanya seperti terdapat ‘tangan’ yang memanjang. Contohnya adalah negara Thailand dan Myanmar.
Sementara itu, sudah disebutkan di awal bahwa pada dasarnya bentuk geografis negara ada 5. Selain keempat bentuk di atas, ada satu bentuk geografis lagi yang dinamakan Perforated.
Melansir dari ensiklopedia Open Geography, perforated states adalah negara yang punya bagian dari negara lain atau negara lain di dalam wilayahnya. Berikut ini contoh negara dari kelima jenis di atas, selain di wilayah ASEAN, melansir dari berbagai sumber.
- Compact: Belgia, Kenya, Rwanda, Uganda, Burundi
- Fragmented: Denmark
- Elongated: Chili, Malawi
- Peforated: Afrika Selatan, Italia
- Protruded: Namibia